Sabtu, September 24, 2011

Peluang Pasar

PELUANG PASAR TEMPE 

Tempe merupakan salah satu makanan yang banyak mengandung gizi tinggi yang dibuat dari kacang kedelai yang di jamurkan . Dalam proses penjamuran tempe memerlukan ragi yang nantinya akan tumbuh menjadi spora/jamur tempe dan jadilah makanan tempe . Dalam proses produksinya, masih terbilang sangat trasisional , karena masih menggunakan alat-ala yang sederhana. Dalam proses pembuatannya tempe tergolang masih dalam kawasan industri rumahan (Home Industri) , yang para pekerjanya dibantu warga sekitar. Industri ini tak hanya sekedar menghasilkan laba yang tinggi , dan sekaligus dapat menyerap tenaga kerja dengan membuka lapangan pekerjaan dan mengurangi tingkat pengguran yang ada. Terlebih kini nasib para pekerja sudah semakin sejahtera karena prosuksi tempe mempunyai prospek yang cerah dimasa depan.

Segala hal kita dapat kelola dengan baik , mengatur hingga menjadi sesuatu yang efisien dengan belajar manajemen. Pada produksi tempe peluang pasar yang akan kita tuju menjadi lebih bagus apabila kita dapat membaca peluang pasar tersebut. Dalam rangkaian proses produksi dan suatu produsen dengan konsumen akan timbul bebagai macam persoalan. Dalam proses produksi bahan baku utama tempe adalanh kacang kedelai. Mendapatkan bahan baku tersebut sekarang masih terbilang mudah kita mempunyai sumber daya alam yang cukup bagus , tetapi para petani kita yang kurang memperoleh pelatihan khusus memyebabkan mengelolaan tanaman yang di tanam belum cukup menghasilkan hasil yang memuaskan . Dibanding  kalau kita mengimpor, kualitas bahan baku kacang kedelai ini jauh  lebih bagus , ketimbang lokal . Hal ini menunjukkan bahwa sumber daya manusia kita belum bisa mengelola dengan sempurna Kita mempunyai alam yang subur  dan  luas tetapi SDM kurang , jadi harus meningkatkan keterampilan dan ilmu pengetahuan di bidang pertanian.

Dari segi teknologi kita masih menggunakan alat-alat tradisional yang menjadikan lambatnya proses produksi dan kurang maksimal laba yang di dapat . Di Zaman moderen  ini seharusnya semua sudah  menjadi lebih cepat dengan menggunakan peralatan yang canggih supaya dapat menghasilkan keuntungan yang maksimal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar